INFOSEKAYU.COM - Fasilitas lapangan terbang (lapter) yang ada di bumi Serasan Sekate akan dimaksimalkan, hal ini mengingat Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) akan membuka pendidikan Politeknik Penerbangan.



"Target kita 2019 nanti Politeknik Penerbangan di Sekayu sudah operasional. Oleh sebab itu, revitalisasi lapter akan digencarkan untuk mempercepat realisasi Politeknik Penerbangan di Sekayu yang pertama di wilayah Sumatera," ungkap Bupati Muba H Dodi Reza Alex Noerdin di sela peninjauan ke lapter Sekayu, Kamis (13/9/2018).

Dodi menambahkan, dirinya menargetkan proses realisasi operasional Politeknik Penerbangan Muba akan tepat waktu dan diharapkan bisa menciptakan SDM Muba yang handal dan terampil di bidang penerbangan.

"Politeknik Penerbangan ini keberadaannya sangat cocok di Muba, dan Pemkab Muba akan mendukung seratus persen untuk percepatannya nanti," terangnya.

Sebelumnya Bupati Muba H Dodi Reza Alex Noerdin pernah melakukan audiensi dengan Kepala Balai Diklat Penerbangan Palembang M Andra Adityawarman, ST, MT, yang merekomendasikan adanya Politeknik Penerbangan di Sekayu.

Diketahui, indikator pihaknya memilih Kabupaten Muba sebagai lokasi Politeknik Penerbangan dikarenakan selain Kabupaten Muba sudah memiliki infrastruktur yang cukup, Kabupaten Muba juga mempunyai lokasi strategis di Sumsel yang dikelilingi 16 Kabupaten/Kota di Sumsel.

"Jadi kami nilai sudah sangat tepat untuk memilih lokasi Muba dijadikan Politeknik Penerbangan pertama yang ada di Sumatera, selain itu juga Bupati Muba H Dodi Reza Alex Noerdin sangat konsen untuk mendukung percepatan pembangunan Politeknik ini," ungkap Kepala Balai Diklat Penerbangan Palembang M Andra Adityawarman ST MT.

Dijelaskan, ada beberapa jurusan nantinya yang akan dibuka pada Politeknik Penerbangan Muba yakni diantaranya jurusan Teknik Bandar Udara, Security Penerbangan, dan Teknik Pemadam Pesawat.

"Kalau sudah dibuka nantinya, Politeknik Muba ini akan jadi Politeknik rujukan Sumatera dan menjadi pusat pelatihan pesawat yang berkualitas," pungkasnya. /red/

 
Share To:

redaksi

Post A Comment: