INFOSEKAYU.COM - Peristiwa kebakaran terjadi di Pasar Sungai lilin, Kelurahan Sungai Lilin, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) tepat di samping Masjid Alhilal, Rabu (28/11/2018).


Dalam musibah yang diduga akibat korsleting listrik yang percikan apinya menyambar kios bensin, mengakibatkan dua ruko dan satu buah rumah milik H Nursilah yang disewakan kepada David, warga Pasar Sungai Lilin, hangus dilalap si jago merah.

Dalam peristiwa ini tidak menelan korban jiwa, namun kebakaran ini menyebabkan korban mengalami kerugian ratusan juta rupiah.

Saksi mata di lokasi kejadian, Mamat mengaku, kebakaran berasal dari percikan api dari korsleting listrik yang menyambar kios bensin yang terdapat di depan ruko.

Ribuan warga memadati lokasi kejadian.

“Api berasal dari percikan kabel yang telanjang, terus menyambar ke tempat kios bensin, langsung sontak api menyambar ke bangunan tersebut,” kata Mamat.

Menurut Mamat, dalam hitungan jam bangunan ruko dan rumah ludes terbakar. Mobil pemadam kebakaran yang tiba di lokasi kejadian berhasil melokalisir agar api tak menyambar ke rumah warga lainnya.

Lurah Sungai Lilis, Hendri Kirom membenarkan kejadian kebakaran tersebut.

“Kebakaran terjadi sekitar pukul 15.00.. Kebakaran ini diduga akibat korsliting listrik, dan Alhamdulilah tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini,” kata Hendri, seperti dikutip dari Sumselupdate.com.

Hendri mengaku, segera melaporkan peristiwa ini  kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muba untuk ditindaklanjuti. /red/

Sumber : Sumselupdate.com

Share To:

redaksi

Post A Comment: