Infosekayu.com - Marselino Ferdinan jalani bagian baru dalam perjalanan kariernya sebagai pemain profesional. Pemain andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia ini sekarang tengah menjalani trial di klub besar Belgia KAA Gent.

Melansir dari laporan Gazet van Antwerpen, Marselino akan menjalani trial bersama Jong KAA Gent. Tim ini sendiri merupakan bagian dari tim U-23 Gent dan berkompetisi di divisi tiga Belgia.

Publik Indonesia tentu saja memberikan doa yang terbaik kepada Marselino Ferdinan untuk menjalani trial ini. Mampu tunjukkan skill apik bukan tidak mungkin Marselino akan bergabung ke KAA Gent.

Menariknya, di tim utama KAA Gent sendiri ada satu pemain Asia lainnya, yakni Hyun-seok Hong. Pemain asal Korsel ini menjadi andalan KAA Gent pada musim 2022-23.

Siapa Hyun-seok Hong? Apakah ia ada pernah dilatih juga oleh Shin Tae-yong?

Mengutip dari data Transfermarkt, Hyung menjadi salah satu pemain menonjol di KAA Gent musim ini. Bersama Sven Kums, Hyun puncaki daftar pencetak assist KAA Gent terbanyak.

Pemain yang direkrut KAA Gent dari LASK pada 8 Agustus 2022 telah mencetak 4 assist. Menariknya, Hyun memiliki posisi yang sama dengan Marselino Ferdinan, gelandang serang.

Hyun-seok Hong lahir di Seoul pada 16 Juni 1999. Ia digadang-gadang menjadi bagian dari generasi emas Korsel di masa mendatang.

Dikutip dari berbagai sumber, Hyung belum pernah dilatih oleh Shin Tae-yong. Karier Hyun pertama kali dimulai saat ia bermain di Sinjeong ES pada 2012.

Menariknya tiga tahun kemudian ia pindah ke Jerman dan bergabung ke Unterhaching, tim kasta keempat Liga Jerman.

Dilansir dari Sports.khan.co.kr, salah satu kelebihan dari Hyun ialah kecepatannya. Sama seperti bintang Tottenham, Son Heung-min yang memiliki julukan Sony karena kecepatannya, Hyun mendapat sebutan Hongi karena kelebihannya tersebut.

Menurut data terakhir, Hyun bersama KAA Gent bisa berlari sejauh 11-12 km per pertandingan di Liga Belgia.

"Ketika saya mendenagr bahwa saya berlari sejauh 13 km, pelatih dan pemain (KAA Gent) terkejut," ucapnya.

Kecepatan dan visi bermain Hyun bahkan membuat ia dianggap sebagai penerus tongkat estafet dari Song Heung-min dan Park Ji Sung.

"Saya tampaknya mendapatkan kepercayaan diri ketika dianggap sebagai mesin baru. Saya melihat senior Park Ji Sung bermain dan semua yang ia kerahkan. Saya mau seperti dia," ungkapnya.

Menarik untuk melihat apakah mungkin Marselino Ferdinan bisa menggeser posisi Hyun yang sekarang masih jadi andalan KAA Gent. (Gol.bolatimes.com )



Share To:

redaksi

Post A Comment: