JAKARTA, INFOSEKAYU.COM - Hujan deras yang mengguyur wilayah DKI Jakarta dan sejumlah daerah penyangga menimbulkan genangan air di sejumlah lokasi. Tagar banjir pun menjadi trending topik di media sosial Twitter.

Hasil penelusuran iNews.id, netizen ramai berbincang soal hujan deras pada Sabtu (20/2/2021) dini hari. Sebagian dari mereka membagikan foto kondisi terkini di rumah atau sekitar permukiman mereka.

Warga yang menjadi korban banjir ini curhat di jejaring dunia maya. Mulai dari suasana hujan, rumah tergenang air hingga ada yang membagikan tangkap layar foto temannya yang tenggelam air hingga seleher.

"Lihat timeline Instagram sama Whatsapp, isinya kabar banjir di Jakarta dan Bekasi doang. Aalagi dikirimi teman sampai seleher (tinggi air)," kata cuit netizen, @IniDenny_, Jumat dini hari.

Selain masalah banjir, sebagian netizen yang berdomisili di Kota Bekasi juga mengeluhkan pemadaman listrik PLN pada Sabtu dini hari tadi.

Listrik padam sekitar pukul 01.30 WIB dan baru menyala kembali sekitar pukul 02.30 WIB. Sebagian berspekulasi penyebabnya karena hujan deras dan banjir.

Sumber : iNews.id

Share To:

redaksi

Post A Comment: