Palembang, Infosekayu.com- Sejumlah nama-nama calon muda muncul dan akan maju dalam Pilkada Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) tahun 2018.
Menarik, kalau ada calon alternatif yang bisa mengimbangi calon yang selama ini sudah mulai muncul, sehingga menjadi sebuah ruang yang baik jika ada calon alternatif terutama dari kaum muda. Karena saat ini ada fenomena kejenuhan masyarakat melihat calon-calon Gubernur Sumsel yang muncul selama ini.


“Kalau ada calon muda, terlatih , bisa jadi banyak pilihan bagi masyarakat , apalagi ini calon muda karena orientasi pilkada sekarang penuh kejutan- kejutan mengarah kepada hal-hal yang bersifat rasional dan melihat sosok yang dijual, saya kira sosok dari kaum muda cukup menarik, apalagi jika ada kaum muda yang tampil, “ kata pengamat politik dan pemerintahan Sumsel Prof Dr Alfitri, M.Si, Selasa (26/12).


Alfitri mencontohkan, sosok Walikota Pangkalpinang, Irwansyah yang akan maju di Pilkada Gubernur Sumsel yang datang dari kalangan muda yang merupakan calon alternatif dan Irwansyah adalah merupakan walikota Pangkalpinang yang sukses dimana kesuksesan memimpin Pangkalpinang bisa dia tularkan di Sumsel.


Selain itu ditengah maraknya pertarungan politik Sumsel dinilai cukup menarik karena yang kaum muda dinilai akan lebih tegas dalam memimpin dalam pertarungan pilkada seperti adanya sosok Irwansyah, ada H Dodi Reza Alex, ada HM Giri Ramandha N Kiemas yang akan tampil dan ini merupakan sebuah transformasi politik , karena kaum muda sudah berani tampil di daerah dan ini yang menarik saat ini.
 
 “Karena pemimpin muda ini banyak di idolakan kaum muda, karena kedepan yang muda itu menjadi kunci kemenangan jika dia bisa menyakinkan pemilih muda , karena kampir 60 persen itu banyak pemilih pemula, ini menjadi warna lain dalam pilkada Sumsel yang selama ini di dominasi kalangan tua,” katanya.


Apalagi dia melihat, masyarakat Sumsel, adalah masyarakat yang masih tradisional dan memiliki trend, dimana trend pemilih sekarang akan melihat beberapa pilihan seperti saat Pilkada DKI Jakarta yang lebih memilih calon yang muda.
“Peluang calon muda di Pilkada Sumsel cukup besar , karena partai bertarung dalam pertarungan politik ini, paling tidak beberapa calon sudah mulai yakin akan pertarungan ini, kita tunggu partai besar, partai menangah dan partai kecil merapat, paling tidak ada empat pasangan, tiga pasang tergantung partai ini merapat kemana, tunggu pilihan siapa calon wagubnya, kita tunggu beberapa minggu lagi, belum ada calon atau beberapa calon yang pasti meraih semua parpol, tapi ada juga yang masih megap-megap, ini menarik untuk ditunggu,” katanya.


Sedangkan pengamat politik Sumsel lainnya yang juga Direktur Pascasarjana Fisip Unsri Dr Husni Thamrin melihat, sosok muda seperti diantaranya Walikota Pangkalpinang, Irwansyah yang maju dalam Pilgub Sumsel ada peluang menang dalam Pilkada Gubernur Sumsel .


“Semua peluang terbuka tapi memang lebih berat, kemungkinan besar untuk calon alternatif itu hanya akan muncul apabila mencuri perhatian karena yang lama adalah stok lama nih , jadi kalau dia tidak bisa membuat yang baru ya percuma juga,” katanya.
Walaupun kalah di start, untuk itu sosok muda ini harus bisa membuat sesuatu sesuai aspirasi anak muda seperti transparansi, keikutsertaan, partisipasi, strategi, diharapkan pemimpin yang demokratis yang datang dari kita , oleh kita dan untuk kita .


“Bagaimana mereka bisa memposisikan diri mereka bagian dari anak muda bukan sebagai pemimpin yang datang memberikan belas kasihan dan berjarak dan pemimpin itu tidak boleh berjarak lagi, pemimpin yang simbolnya menggulung lengan baju bukan pemimpin yang datang dengan para ajudan dan dibukain pintu,” katanya.
Apalagi era milenial adalah era medsos , artinya hubungan pemimpin dan masyarakat itu hubungannya yang seimbang.

“Posisi hari ini masih berat tapi harus di persiapkan, alasannya ini kita sudah berada diposisi diujung dan kita sudah bertahun tahun dalam tradisi kita menerima pemimpin yang orangnya itu –itu saja dan sudah dikenal tapi selama ini, kita belum ada pengalaman dengan pemimpin yang namanya benar benar bagus dan muda tapi peluangan selalu ada,“ katanya.(
Edp)




Share To:

redaksi

Post A Comment: