Muba, Infosekayu.com - Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di Jalan Lintas Timur (Jalintim) Palembang-Jambi, tepatnya di Desa Pinang Banjar, Kecamatan Sungai Lilin, Kabupaten Musi Banyuasin, Selasa (2/11) dini hari. 

Kali ini kecelakaan tersebut terjadi antara truk pengangkut motor dengan nopol BE 8407 GF dengan dump truk bernopol BG 8293 LB. Akibat kejadian itu, sopir mobil truk pengangkut motor yang diketahui bernama Alif Iriawan (28), warga Lampung Tengah meninggal dunia. 

Sedangkan sopir dump truk bernama Bima Masena (20), warga Kelurahan Sungai Lilin, hanya mengalami luka robek di bagian kepala dan telah mendapat perawatan. "Untuk penumpang, baik itu di mobil truk pengangkut motor maupun dump truk, semuanya mengalami luka ringan," ujar Kasat Lantas Polres Muba AKP Sandi Putra, melalui Ka Pos Lantas Sukamaju, Aiptu Z Samosir. 

Untuk penyebab kecelakaan sendiri pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan. Dimana menolong korban, evakuasi kendaraan juga menjadi hal utama agar laju lalu lintas di daerah tersebut tidak terjadi kemacetan. 

"Korban yang meninggal maupun luka saat ini posisinya sudah di RSUD Sungai Lilin, sekarang kita di lokasi untuk melakukan evakuasi terhadap kedua kendaraan,” jelas dia. 

Sementara itu, Rahmad, salah satu warga sekitar mengatakan, saat kecelakaan terjadi terdengar suara dentuman yang keras. " Tidak tahu penyebabnya apa, tahu-tahu ada suara benturan keras, saat dilihat kecelakaan. Seluruh korban sudah di evakuasi untuk mendapatkan pertolongan," tandas dia.

Sumber : RMOLSUMSEL 

Share To:

redaksi

Post A Comment: