BATURAJA, INFOSEKAYU.COM – Kontingen National Paralympic Committee (NPC) Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) meraih medali pertama Pekan Paralympic Provinsi (Peparprov) Sumatera Selatan (Sumsel) III-2021 di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) dari cabang olahraga (Cabor) chess atau catur. 

Adalah Enrico Caesar Delano atlet catur NPC Muba yang sukses mempersembahkan medali perak di kategori B 1 atau tuna netra total perorangan putra. Enrico berhasil mengumpulkan dua poin atau hanya selisih satu poin dari Prasetio atlet NPC dari Kabupaten Muara Enim yang berhasil meraih medali emas. 
Pada perlombaan cabor catur yang di gelar di Sekretariat NPC OKU, Kota Baturaja, Kabupaten OKU, Sabtu (5/12/2021), Enrico tampil dengan menjanjikan mengalahkan Arif dari Kota Prabumulih dengan skor 1-0. Kemudian pada laga kedua dia tundukkan Deni Agus dari Palembang dengan skor 1-0. 

Namun sayang pada laga ketiga Enrico harus mengakui keunggulan Prasetio dari Muara Enim dan merelakan medali emas jadi milik atlet Muara Enim tersebut. Sementara medali Perunggu didapat Arif dari kota Prabumulih. 

“Saya bangga dan bersyukur bisa mempersembahkan medali perak untuk Kabupaten Musi Banyuasin. Saya sudah berusaha maksimal,” kata Enrico saat usai perlombaan. Enrico akan terus berusaha maksimal kedepan. Bukan hanya ajang Provinsi dia mengincar gelar internasional. 

“Target kalau bisa lolos Asian Paragames kedepan dan memperoleh medali,” kata pemuda yang masih kuliah di salah satu universitas di Malang tersebut. 

Sementara itu Apriyadi Pelatih Catur NPC Muba memberikan apresiasi atas capaian Enrico. "Kita bersyukur Enrico berhasil mempersembahkan medali meski hanya perak,” kata Apriyadi.

Masih kata Apriyadi ada tujuh atlet catur Muba yang turun di Peparprov 2021. Di nomor B 2 (tuna netra low vision) atau lemah penghilatan dua atlet Muba Mizuar dan Alfian harus bertemu lebih dulu. 

Sementara atlet putri NPC Muba Feni Novianti yang turun di kelas Tuna daksa harus mengakui keunggulan atlet Lubuklinggau dengan skor 0-1 pada laga pertama. 

Di pertandingan lain atlet putra NPC Muba Hendi Effendi juga meraih kemenangan 1-0 lawan Trimo dari PALI pada babak pertama.

"Catur ini ada tiga kategori yakni catur cepat, standar dan beregu. Catur bakal bertanding hingga 9 Desember nanti. Mudah mudahan bisa meraih medali lagi,” tukas dia. 

Di sisi lain Eko Tirta M Ketua NPC Kabupaten Muba mengatakan selain catur hari ini juga berlagak di cabor para Atletik. “Sore ini masih ada Atletik semoga bisa meraih banyak medali,” timpal dia.
Share To:

redaksi

Post A Comment: